Kelebihan dan Kekurangan Andromax R


Operator selular berbasis CDMA satu-satunya di Indonesia saat ini baru saja merilis 5 smartphone sekaligus. Smartphone itu adalah Andromax R,Q,Qi,Es dan Ec yang diklaim telah support 4G LTE. Namun apa bener klaim tersebut? 
apakah dengan heboh 4G lantas kita semua latah dan tidak kritis mensikapi jaringan tersebut. ?

Desain
Dari sisi desain bodi terlihat cukup elegan dan stylish mengadopsi kebanyakan bodi smartphone modern sekarang yang cenderung melengkung di keempat sisinya. Pilihan warnanyapun cukup menarik yakni hitam emas,hitam perak dan putih perak sesuai selera pasar sekarang.


Layar
Andromax R salah satunya adalah pada layarnya dimana berukuran cukup besar 5 inchi beresolusi HD 1080×720 menjamin tingkat kejernihan dan penglihatan yang baik dari semua sisi. Layar juga dibekali OGS (one glass solution) seperti di ponsel Advan S5J+ yang berfungsi membuat jarak layar sangat tipis dengan permukaan layar sentuhnya. Tidak cukup dengan OGS bahkan dilengkapi pula perlindungan layar mumpuni yakni dragontrail buatan perusahaan Jepang Asahi Glass Co.Ltd. Layar ini diklaim lebih kuat enam kali dari kaca biasa sehingga tentu saja tidak mudah tergores ataupun retak.

Dapur Pacu

Keempat smartphone 4G ini mempunyai spek yang sama yakni prosesor Qualcomm Snapdragon 401 Quadcore 1,2 GHz disupport RAM 1 GB dan media simpan 8 GB. Sudah disematkan pula OS android Lollipop serta baterai paling besar diantara keempatnya yakni li-ion 2200 mAh. Kelebihan Andromax R dibanding yang lain adalah fitur audio Dolby Digital Plus yang mampu menghasilkan maksimal guna menghadirkan sensasi tersendiri baik ketika memutar musik maupun film dan ngegame tentunya.

Dalam hal kamera juga cukup lumayan dengan kamera belakang beresolusi 8 MP dilengkapi dualflash. Untuk selfie dijamin ganteng maksimal dengan kamera resolusi 5 MP yang dilengkapi LEDFlash juga agar bisa memotret ditempat yang kurang cahaya sekalipun.

Untuk jaringan tentu saja juga komplit karena kebanyakan smartphone dualsim adalah GSM-GSM sedangkan Andromax R adalah GSM-Evdo. Terlebih lagi sudah support 4G yang menjanjikan koneksi internet super cepat. Hanya saja sayangnya frekwensi yang dipakai oleh smartfren tidak sama dengan yang dipakai oleh operator 4G lain di Indonesia. Dengan kata lain untuk bisa memfungsikan 4G harus menunggu smartfren menggeber jaringan 4G mereka sendiri. Padahal belum jelas kapan akan tersedia koneksinya sehingga saat ini ponsel ini tidak beda dengan smartfren yang lain karena hanya bisa difungsikan EVDO nya saja.

Dengan segala macam fasilitas yang ada smartphone ini dijual cukup murah yakni 1.599.000 rupiah saja masih ditambah bonus berupa paket internet My Smartplan dari smartfren tentunya.


Kelebihan Andromax R
Kesimpulan tentang kelebihan dan kekurangan Andromax R diantaranya:
-Desain elegan
-Android Lollipop
-Layar HD
-Perlindungan layar Dragontrail
-Kamera utama dengan dualflash dan LEDflash di depan
-prosesor quadcore
-audio sound berkualitas Dolby Digital Plus
-bonus paket internet
-dualsim GSM-evdo

sedang kekurangan Andromax R
– Fasilitas 4G yang ada belum berfungsi karena jaringan 4G smartfren belum dioperasikan di Indonesia.

Update: smartfren sudah mengoperasikan jaringan 4G LTE nya di Indonesia sehingga kelemahan tersebut otomatis gugur. Kekurangan yang masih ada adalah menyangkut layar yang terkadang kurang responsif dan kapasitas memori internal yang tergolong kecil untuk ukuran saat ini.

sumber : http://markastekno.com/

Postingan populer dari blog ini

Fungsi Tombol windows pada keyboard

Kelebihan dan Kekurangan Smartfren Andromax Z

Pesan Error Website dan cara mengatasinya